Ingin Aplikasi Android Yang Menghasilkan Uang Tambahan!

Ingin Aplikasi Android Yang menghasilkan Uang Tambahan! - Memiliki uang yang berlimpah dan tak habis-habis mungkin sudah menjadi keinginan hampir setiap orang. Namun jika tidak berusaha uang tersebut tak mungkin datang secara cuma-cuma bukan?Sebenarnya jika kita mau sedikit berpikir kreatif saja, banyak sekali cara untuk mendapatkan uang tambahan dengan mudah. 
Aplikasi Android Yang Menghasilkan Uang
Ditambah lagi dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi smartphone Android. Bukan hal yang mustahil kiranya saat ini untuk bisa menghasilkan banyak uang hanya bermodalkan ponsel Android saja. Nah, mungkin Anda  bisa mencoba beberapa aplikasi Android yang menghasilkan uang tambahan dari smartphone dibawah ini.

Aplikasi Jual Beli Online
Transaksi jual beli secara online di Indonesia kini bukan lagi hal aneh. Banyak orang yang memilih untuk melakukan jual beli secara online daripada harus repot-repot mengunjungi tokonya langsung. Alasannya rata-rata karena proses transaksi yang jauh lebih mudah. Anda cukup membukaaplikasi jual-beli online, lalu cari barang yang diinginkan. Rasanya semua barang yang Anda butuhkan tersedia aplikasi-aplikasi ini sepertismartphone, pakaian, kendaraan, perlengkapan rumah tangga, aksesoris, bahkan rumah pun bisa dibeli secara online. Ternyata hal ini bisa juga menjadi peluang bagi Anda untuk menambah pundi-pundi rupiah.

Selain membuat Online Shop, Anda juga bisa membeli barang-barang murah dari salah satu supplier, kemudianmenjualnya lagi secara offline. Berikut beberapa aplikasi jual beli online yang dapat Anda gunakan untukmenghasilkan uang dari ponsel Android.

Tokopedia: Aplikasi ini memiliki banyak sekali pilihan kategori barang, mulai dari keperluan ujung kepala hingga ujung kaki. Semuanya disediakan secara lengkap. Anda bisa mencari barang keperluan sehari-hari untuk Anda jual lagi dengan mudah.

BukaLapak: Berangkat dengan pendekatan sebagai aplikasi jual beli online untuk para penggemar sepeda, aplikasi ini juga sukses menjadi aplikasi yang memudahkan transaksi online di Indonesia. Ditambah lagi aplikasi android yang menghasilkan uang ini sekarang sedang rutin memberikan promosi-promosi menarik untuk para penggunanya, Anda bisa mulai mencari barang-barang untuk Anda jual dari Aplikasi ini.

CARMUDI: Aplikasi ini sangat cocok jika Anda memiliki minat yang besar dalam bidang otomotif. Harga mobil yang ditunjukkan pada aplikasi ini juga cukup kompetitif dan up-to-date sehingga memudahkan Anda untuk melakukan perencanaan penjualan.

Lazada: Mengadaptasi sistem dari salah satu bisnis online raksasa Amazon.com, Lazada sukses melakukan penetrasi pasar di Indonesia. Jutaan pengunjung yang mengakses situs jual beli online ini menunjukkan bahwa banyaknya potensi pasar yang tersedia dari aplikasi yang satu ini. Tak ada salahnya jika Anda mencoba untuk mulai melakukan bisnis melalui aplikasi ini.

Bhinneka.com: Awalnya Bhinneka hanya fokus pada penyediaan barang-barang elektronik seperti laptop, komputer, smartphone dan aksesoris lainnya. Namun seiring kesuksesannya, kini Bhinneka juga mulai melebarkan kategori barang-barang yang dijualnya. Harga yang ditawarkan juga cukup kompetitif, sehingga Anda bisa meraih selisih keuntungan jika berniat mengambil stok produk dari Bhinneka sebagai barang jualan Anda.


Nah itulah tadi aplikasi Android yang menghasilkan uang tambahan  jika Anda berniat untuk memulai bisnis kecil-kecilan Anda sekarang juga. Satu hal yang perlu diingat, usaha yang tekun tetap perlu Anda lakukan jika Anda ingin mencapai kesuksesan.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »